Cara Mencegah Rambut Rontok

Cara-Mencegah-Rambut-Rontok
Cara Mencegah Rambut Rontok

PolaHidupKesehatan - Mencegah Rambut Rontok |  Rambut adalah mahkota yang sangat berharga bagi sebagian orang, khususnya para wanita. Namun ada kalanya suatu ketika, rambut akan mulai rontok. Hal ini bisa di sebabkan karena cara merawat rambut yang tidak benar, seperti pewarnaan ataupun karena tingkat stress yang berlebihan. 

Untuk mengatasi rambut rontok ini, biasanya banyak yang memakai cara instan dengan menggunakan obat rambut rontok maupun obat penumbuh rambut. Padahal obat-obatan tersebut belum tentu cocok untuk di gunakan, bahkan bisa mengakibatkan rambut rontok parah. Cara perawatan rambut dengan alami bisa menjadi pilihan yang cocok untuk di terapkan, jika ingin menghindari zat-zat kimia pada rambut kita.

Berikut beberapa bahan alami yang bisa di gunakan untuk perawatan rambut rontok

Cara-Mencegah-Rambut-Rontok

1. Perawatan Rambut Rontok dengan Teh Hijau
Teh Hijau di kenal mengandung zat antioksidan yang cukup tinggi. Zat ini akan sangat bermanfaat untuk proses perawatan rambut rontok. Caranya dengan menyeduh 2 kantong teh hijau dengan air hangat, kemudian balurkan seduhan tadi ke rambut, diamkan selama 1 jam, lalu cuci rambut dengan cara keramas.

2. Perawatan Rambut Rontok dengan Jeruk Nipis
Jeruk Nipis memiliki kandungan vitamin C yang tinggi. Kandungan Vitamin ini akan mampu memperkuat akar rambut agar rambut tidak rontok. Caranya penerapannya cukup dengan mengiris jeruk nipis menjadi beberapa irisan dan usapkan pada rambut. Diamkan selama setengah jam lalu bilas dengan air bersih.

3. Perawatan Rambut Rontok dengan Minyak Kemiri
Minyak Kemiri sudah dari jaman dahulu di percaya sebagai obat penumbuh kumis bagi para pria. Kandungan di dalam minyak kemiri di percaya dapat di pakai sebagai obat penumbuh rambut. Cara mendapatkan minyak kemiri cukup mudah, yaitu dengan menyangrai kemiri dalam teflon tanpa minyak hingga minyak kemirinya keluar. Oleskan pada rambut, diamkan selama 15 menit lalu bilas engan cara keramas.

4. Perawatan Rambut Rontok dengan Yoghurt
Hasil olahan dari susu ini sangat baik di pakai sebagai obat untuk mengatasi rambut rontok. Oleskan pada rambut seperti proses creambath, diamkan selama 15 menit,lalu bilas dengan cara keramas.

5. Perawatan Rambut Rontok dengan Bawang Putih dan Jahe
Kombinasi Bawang Putih dan Jahe sangat berkhasiat untuk mengatasi rambut rontok. Caranya cukup mudah, hanya dengan menghaluskan 3 siung bawang putih dan 1 ruas jahe. Oleskan bahan yang telah di haluskan ke rambut diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan cara keramas.

6. Perawatan Rambut Rontok dengan Lidah Buaya
Daging Lidah Buaya sangat di percaya untuk mengatasi rambut rontok secara alami. Kandungan alaminya dapat mengembalikan tekstur sel-sel kulit rusak dan meremajakan jaringan sel rambut. Kupas kulit lidah buaya lalu ambil daging dalamnya dan usapkan ke rambut, diamkan selama 15 menit lalu cuci dengan cara keramas.

7. Perawatan Rambut Rontok dengan Buah Alpukat
Buah Alpukat sangat di kenal kaya akan protein yang sangat berguna bagi pertumbuhan rambut. Untuk menggunakannya, cukup lembutkan buah alpukat dan oleskan secara merata pada rambut. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan cara keramas.

Demikian 7 bahan alami yang dapat di gunakan untuk mengatasi rambut rontok. Kalaupun harus menggunakan obat rambut rontok, pilihlah yang sekiranya banyakmengandung bahan-bahan alami. Selamat mencoba....     

              

0 Response to "Cara Mencegah Rambut Rontok"

Posting Komentar

wdcfawqafwef